Kendarikota.go.id – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Kendari melakukan rangkaian pemeriksaan Kesehatan bagi Calon Jamaah Haji Kota Kendari di Puskesmas Poasia, Selasa (10/03/2020).
Kepala Dinas Kesehatan Rahminingrum dalam sambutannya memberikan penjelasan mengenai cara mengatasi dan meminimalisir penyebaran Virus Corona yaitu dengan mencuci tangan sesering mungkin, melakukan pemeriksaan kesehatan secepat mungkin dan jika mengalami flu batuk untuk menggunakan masker.

“Bagi para calon jamaah haji, agar senantiasa mematuhi saran dan himbauan para petugas medis ,kemudian para petugas kesehatan, untuk kiranya memberikan pelayanan yg sebaik baiknya kepada calon jemaah haji Kota Kendari.” Ujar Kadis Dinkes
Rahminingrum berpesan untuk para calon jamaah haji untuk kiranya setelah kembali dari tanah suci untuk tetap melakukan pemeriksaan di puskesmas di daerah tempat masing-masing agar bisa selalu terpantau.

Kepala Bidang PD2 Dinkes Kota Kendari Samsul Bahri menjelaskan bahwa rangkaian pemantauan kesehatan para Calon Jamaah Haji sebelum hingga berangkat sudah dilakukan sebanyak 2 kali dengan prosedur yang telah sesuai yaitu pengecekan tekanan darah, Tes Urin, Pemeriksaan Dokter, Pemberian resep, dan Pemberian Vaksin.