Kendari, kendarikota.go.id – Direktur Tata Kelola dan Kemitraan Komunikasi Publik Hasyim Gautama menyerahkan penghargaan Kepada Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) Graha Asri Watulondo Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Sabtu (29/10/2023) malam.
Penghargaan yang diterima oleh Ketua KIM Graha Asri Andreas Saldy ini dalam kategori KIM Inovatif, pada ajang KIMfest 2023, yang dikuti 16 Provinsi se-Indonesia. Terlihat hadir juga Kepala OPD, Camat dan Lurah Kota Kendari.
Mewakili Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Kendari, Sekretaris Dinas (Sekdis) Kominfo Sri Nursam Dewi mengharapkan, apa yang diraih KIM Graha Asri pada KIMFest 2023 ini dapat dipertahankan dan menularkan inovasi berikutnya kepada KIM lainnya di Kota Kendari.

“Kami mengharapkan kategori itu dipertahankan, tetap selalu dikembangkan dan menyebarkan inovasi-inovasi KIM yang lain, supaya KIM Kota Kendari dapat lebih berkembang lagi dan bisa berprestasi baik itu di bidang UMKM maupun di bidang pariwisata, pertanian dan perikanan,” harapnya.
Sementara itu Ketua KIM Graha Asri Andreas Saldy mengungkapkan, penghargaan sebagai KIM Inovatif ini diraih karena adanya Aplikasi E-Commerce KIM (eco KIM) yang menjembatani pelaku UMKM untuk mempromosikan dagangannya.
Andreas Saldy juga memberikan apresiasi kepada Asisten I Setda Kota Kendari Amir Hasan, Kepala OPD, camat dan lurah serta Pemerintah Provinsi Sultra yang telah hadir untuk mensupport KIM Graha Asri Watulondo. (RR) (AF)

