Kendarikota.go.id–Dalam rangka mendukung rangkaian Bulan Bakti Peduli Nelayan, Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Kendari melakukan program siaga nelayan.
Kegiatan ini dilakukan untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 yang dilakukan pada nelayan.
Program Siaga nelayan dilakukan dengan membagikan masker, kaos tangan, pengukuran suhu badan, penyediaan tempat cuci tangan, pengecekan kesehatan, pembagian penambah daya tahan tubuh, dan penyemprotan desinfektan kapal-kapal nelayan) di kawasan Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Kendari, Senin (6/4/2020).
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Kendari, Rahman Napira turut hadir dalam acara itu.