Kendarikota.go.id–Jumlah kendaraan dan orang yang melintas di perbatasan gerbang Puwatu-Konawe hari Senin (1/6/2020) sejak pukul 09.00 Wita hingga 12.00 Wita sebanyak 554 mobil dan 876 motor dan 2823 orang. Sedangkan pukul 14.00 Wita hingga pukul 17.00 Wita sebanyak 560 mobil, 716 motor dan 2275 orang.
Menurut Komandan unit jaga perbatasan Puuwatu Basri Wahab jumlah kendaraan yang melintas tersebut meningkat lima kali lipat dibanding hari bisanya. Ia menduga ini ada kaitannya dengan jadwal libur setelah lebaran.

“Jumlah personil kami tambah guna mengantisipasi lonjakan arus lalulintas,” ungkapnya.
Dia menambahkan, meskipun sudah seringkali dilakukan sosialisasi dan imbauan penggunaan masker, namun masih banyak juga warga yang tidak menggunakan masker.
Senada dengan Basri Korlap Dishub Perbatasan Puwatu, Gede mengatakan masih banyak warga yang sengaja tidak menggunakan masker saat melintas padahal mereka memiliki masker.

“Masyarakat yang kami temukan tidak menggunakan masker, kami beri masker. Tetapi ada juga masyarakat yang dengan sengaja tidak menggunakan masker, padahal masker mereka ada disimpan di jok motor dengan berbagai macam alasan,” ucapnya.
Mereka menambahkan rata-rata orang yang melintas di perbatasan Puwat-Konawe memiliki suhu normal.
Baik Basri maupun Gede berharap, pandemi Covid-19 ini segera berlalu agar masyarakat bisa beraktivitas seperti biasa lagi.